Sabtu, 12 September 2015

Cara Jualan Online

selamat malam dluwangers,. :)

cuman mau sharing aja sih,. kita emang sudah lama memakai media online untuk berjualan, tetapi sejauh ini kami tidak mengerti strateginya, alhasil hasilnya kurang maksimal. tidak bisa dipungkiri kalau sekarang ini media online sangat sangat membantu kita para pelaku usaha UMKM untuk dapat memudahkan kita dalam hal pemasaran. bagai mana tidak, blog kita, dan semua social media kita bisa dilihat di seluruh dunia. jadi buyer potensial pun bisa saja melihat kita yg nota bene berada di suatu tempat terpencil sekalipun.

kami sekarang baru gencar untuk berjualan melalui instagram,. iyaa instagraaamm,.. ada yang belum punya akun instagram?? berarti kalian belum termasuk orang #kekinian hihihi..
segeralah bikin akun di instagram, trus follow kami di @dluwangindonesia dan @dluwangkatalog :)

ini saya punya 3 tips cara berjualan di instagram yang kami dapatkan dari buku "jago jualan di Instagram" karya Rico Huang,. oke cekibroot ini 3 tips nya:

1. Perempuan & Visual
Market Instagram mayoritas pengguna instagram adalah perempuan, Anda bisa menjual produk untuk mereka. Manfaatkan gambar yang terbaik untuk alat perang Anda. Jangan pikirkan UANGNYA DULU, fokus ke foto produk Anda . Kira – kira apa yang bisa tawarkan untuk perempuan?
 
2. Hashtag + Time
Apa yang membuat produk Anda dibeli di instagram? Ya... ribuan hashtag yang anda post di beberapa foto produk Anda akan membantu menentukan penjualan Anda. Pikirkan kapan sih orang buka instagram? Orang membuka instagram adalah di jam santai. Contoh jam santai adalah senin – jumat jam 04.00 – 06.00 , 12.00 – 13.00, 18.00 – 00.00. Di jam ini trafik instagram sedang naik karna banyak yang menggunakan.


3. Deskripsikan Produk secara jelas
Jangan malas sebelum perang, posting setiap detail produk secara SUPER LENGKAP, maka orang akan tertarik membeli produk Briane, semakin lengkap semakin baik ! Karna 80% penjualan saya di instagram adalah smart buyer, mereka beli dan sudah tahu tentang ‘ product knowledge ‘ Sehingga tidak akan sering untuk nanya – nanya dan akan membeli.


oke, dari tiga tips itu kami sudah mulai untuk mencobanya,. dan Alhamdulillah tips diatas sangat bermanfaat untuk penjualan kami,. so jangan berhenti mencoba hal yang baru. jangan mudah menyerah, dan teruslah berbagi ilmu,. semoga postingan ini bermanfaat buat kalian,.. selamat mencoba!!! :* :* :*